Siapkan Hal Berikut Ini Agar Ujian SBMPTN Berjalan Lancar

Persiapan apa saja yang disiapkan sebelum ujin SBMPTN

STUDIMETRI.COM - Oke guys, berhubung Admin mendapatkan permintaan atas informasi yang berkaitan dengan SBMPTN, yah pada waktu senggang inilah mungkin baru dapat Admin proses untuk memberikan informasi dari segenap sumber.

Well, banyak banget temen - temen pejuang SBMPTN yang kebingungan soal persiapan menghadapi SBMPTN di hari H. Seperti :
  • SBMPTN memakai baju apa? 
  • Apakah boleh bawa jeans?
  • Apakah boleh membawa sandal?
  • Apakah boleh membawa rok (untuk cewek)?
  • Boleh pakai jas? Kemeja? Kaos?
Dan pertanyaan lain - lain, yah mungkin efek "grogi" dan "tegang" sembari menunggu hari H lah yang membuat sobat pejuang SBMPTN agak canggung serta kurang percaya diri dalam hal penampilan. Dengan alasan NANTI KALO TIDAK SESUAI, TIDAK BISA IKUT UJIAN SBMPTN. Ya, memang tidak seluruhnya benar, yang terpenting BAJU ANDA SOPAN  dan dibawa santai aja.

Oke sobat, yang perlu saya tuliskan disini adalah tips aman dalam hal berpenampilan dan membawa perlengkapan saat ujian SBMPTN.

"Peserta Ujian diharuskan memakai pakaian yang rapi dan sopan." - dikutip dari halo.sbmptn.ac.id

Lalu bagaimana ukuran rapi dan sopan tersebut?
  1. Untuk cewek, diperbolehkan memakai rok atau jeans, sopan dan sewajarnya saja. (Jangan pakai yang ada embel - embel mini)
  2. Diperbolehkan memakai jeans, yang berlabel sopan dan tidak bermodel "robek-robek".
  3. Untuk alas kaki peserta diwajibkan memakai sepatu.
  4. Sebisa mungkin tidak memakai kaos.
  5. Mungkin bisa diambil kesimpulan, penampilan sopan peserta yaitu seperti yang memakai baju berkerah, celana / rok panjang, sepatu yang sopan (tertutup jari - jarinya).
Dokumen yang perlu dibawa saat ujian SBMPTN :
  1. Kartu Tanda Peserta SBMPTN 2016 (Sudah didapat masing - masing siswa sewaktu mendaftar, untuk selanjutnya dicetak/diprint out).
  2. Fotocopy ijazah yang telah dilegalisir (bagi peserta lulusan tahun 2014 & 2015).
  3. Tanda lulus asli / Surat Keterangan Lulus asli (SKL) atau SKHUN asli (bagi peserta lulusan 2016).
  4. Identitas diri (KTP/SIM/Kartu Pelajar).
  5. Dokumen hanya diperlihatkan, tidak untuk dikumpulkan.
PENTING!! Persiapan Penting Menjelang SBMPTN (H-1) dan (Hari H)
    BACA JUGA : Jadwal Ujian Tulis SBMPTN 2016
      NB : JANGAN SAMPAI ADA DOKUMEN YANG TERTINGGAL! CEK BETUL - BETUL SEBELUM BERANGKAT KE TEMPAT UJIAN!



      Oh ya, aturan diatas Admin buat agar sobat ada dibatas "aman" dan biar tidak neko - neko.
      Mohon maaf jika informasi yang kami berikan dirasa kurang benar, silahkan cantumkan kritik dan komentar Anda dibawah. 

      Subscribe to receive free email updates:

      5 Responses to "Siapkan Hal Berikut Ini Agar Ujian SBMPTN Berjalan Lancar"

      1. trimakasih atas tips SBMPTN nya sob
        kebetulan teman saya juga ikut biar saya beri tau

        BalasHapus
        Balasan
        1. Wah, sama - sama sob. Semoga sukses buat temennya ya!

          Hapus
      2. kalo pakai SHU sementara bisa kah?
        terus fotonya hitam putih bisa? ,karena di shu nyafotonya hitam putih dan sdh dicapsekolah
        dan identitas nya pakai ktp sementara bisa?

        BalasHapus
      3. Sepatunya selain warna hitam bisa ka?mungkin warna coklat casual gitu tapi juga ada keliatan formalnya

        BalasHapus
      4. Sepatunya selain warna hitam bisa ka?mungkin warna coklat casual gitu tapi juga ada keliatan formalnya

        BalasHapus